468x60 Ads

DOA PANJATAN DARI BUMI SUDAN (LIPUTAN SERATUS HARI BU NYAI AINI OLEH HAMAM SUDAN)

Hamam Sudan panjatkan doa untukBu Nyai Ainiyah.
  

DOA PANJATAN DARI BUMI SUDAN
(LIPUTAN SERATUS HARI BU NYAI AINI OLEH HAMAM SUDAN)

            Meski memiliki anggota yang tak banyak, tapi itu tak menyurutkan langkah HAMAM Sudan untuk tetap menyatukan batiniyyah mereka pada keluarga ndalem serta segala yang berhubungan dengan pesantren mambaus sholihin. Sosok bu nyai yang begitu berarti bagi romo kyai tentu sangat berarti juga bagi para santri-santri. Hal inilah yang melecut semangat para alumni yang kini sangat jauh dari dekap mambaus sholihin untuk terus sambung fatihah serta kirim doa.
            Kamis, (16/05) bekerja sama dengan pengurus PCI NU Sudan, HAMAM Sudan menggelar acara tahlil akbar dalam rangka seratus hari wafatnya bu nyai yang dilokasikan di wisma PCI NU Sudan, kota Khartoum. Acara yang dimulai seusai sholat maghrib ini di awali dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh ketua NU Sudan, KH. Marwan Ahmad Taufiq. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan HAMAM Sudan yang disampaikan oleh Wildan Hbibul ula.
"Bu nyai adalah cerminan istri yang sangat sholehah. Beliaulah yang terusa mendukung perjuangan KH. Masbuhin Faqih." Papar Wildan dalam sambutannya.
 Seusai sambutan acara dilanjutkan dengan mauidhoh hasanah oleh KH. Masruhin. Dalam sabutannya beliau mengatakan bahwasannya kita mampu mengirim pahala bacaan al-quran pada orang yang sudah meninggal.
"Hadirkan orang yang tidak hadir di depan kita dengan wasilah fatihah." Kutipan kalam beliau.
Rangkaian acara tahlil ditutup dengan pembacaan doa. Meskipun tak semegah acara seratus hari yang dihelat di pondok tapi yang paling terpenting adalah keikhlasan semua dalam mengirimkan doa../Adly Al-Fadlly. Sumber : Azim Aufaq.

0 komentar:

Posting Komentar